Fasilitas pengolahan dan pemurnian nikel Harum Energy terletak di Halmahera Tengah

Sejalan dengan kebijakan Pemerintah Indonesia untuk mengembangkan hilirisasi industri mineral melalui kegiatan pengolahan dan pemurnian, Harum Energy memastikan bahwa bijih nikel yang diekstraksi diproses dan dimurnikan menjadi produk yang bernilai tambah. Harum Energy memproduksi nickel pig iron, nickel matte, dan di masa depan, mixed-hydroxide-precipitate melalui anak perusahaan  PT Infei Metal Industry (IMI), PT Westrong Metal Industry (WMI), dan PT Blue Sparking Energy (BSE), serta melalui entitas terkait PT Sunny Metal Industry (SNMI) dan Nickel Industries Limited (NIC).

Nickel Pig Iron 

Nickel Pig Iron diproduksi dari smelter IMI dan SNMI. Smleter IMI terdiri dari 2 rotary kiln furnace lines dengan kapasitas produksi terpasang tahunan sekitar 28.000 ton nikel (Ni) dalam bentuk nickel pig iron, dan pabrik peleburan SNMI terdiri dari 4 rotary kiln furnace line dengan kapasitas produksi tahunan sekitar 55.000 ton nikel setara logam (Ni) dalam bentuk nickel pig iron.

Nickel Matte

High-Grade Nickel Matte diproduksi oleh WMI. Smelter WMI terdiri dari 4 rotary kiln furnace line dengan kapasitas produksi terpasang tahunan hingga sekitar 56.000 ton nikel dalam produk high-grade nickel matte.

Mixed Hydroxide Precipitate (MHP)

Mixed Hydroxide Precipitate akan diproduksi melalui High-Pressure Acid Leaching (HPAL) milik BSE, yang dirancang untuk menghasilkan produk intermediate nickel-cobalt mixed hydroxide precipitate (MHP) dengan kapasitas produksi terpasang tahunan sekitar 67.000 ton (±10%) setara nikel dan sekitar 7.500 ton (±10%) kobalt.
** Produksi MHP ditargetkan dapat dimulai pada awal tahun 2026.

Spesifikasi Nikel

Produk nikel yang telah diproses/dimurnikan yang diproduksi Harum Energy secara indikatif sebagaimana tercantum dalam tabel berikut:

Spesifikasi Indikatif Berbagai Produk Nikel yang Diproduksi IMIWMIBSE *
Nama ProdukNickel Pig Iron (NPI)High Grade Nickel MatteMixed Hydroxide Precipitate (MHP)
Konten Nikel (%)±14-18%±73-76%±35-40%
Konten Kobalt (%)0%±0,5-1%±5-6%

Sumber: PT Harum Energy Tbk.
*Proyek HPAL BSE masih dalam tahap pembangunan dan ditargetkan untuk memulai produksi komersial pada awal tahun 2026.

Lokasi Pengolahan dan Pemurnian Nikel 

Indonesia Weda Bay Industrial Park, Halmahera Tengah (IMI, WMI, SNMI, BSE dan NIC)
Indonesia Morowali Industrial Park, Sulawesi Tengah (NIC)