Harum Energy menjalankan usaha pertambangan batubara; pertambangan, pengolahan dan pemurnian nikel; serta logistik melalui entitas anak dan entitas asosiasi

Pertambangan Batubara

Harum Energy memproduksi batubara non-aglomerasi dengan nilai kalori kotor sekitar 5.700 kcal/kg secara GAD abu-bebas dan lebih tinggi.

Pertambangan Nikel
Harum Energy berencana untuk memproduksi bijih nikel melalui entitas anaknya, POS. Tambang POS diperkirakan memiliki sumber daya nikel sekitar 215 juta ton bijih nikel, dengan bijih limonit sekitar 92 juta ton (kadar Ni 1,21%) dan bijih saprolit sekitar 123 juta ton (kadar Ni 1,56%). Lebih Lanjut
Pengolahan & Pemurnian Nikel
Harum Energy memproduksi nickel pig iron (NPI) dan nickel matte, sedangkan dalam waktu dekat, akan memproduksi mixed nickel-cobalt hydroxide precipitate (MHP). Lebih Lanjut
Logistik
Usaha logistik Harum Energy dijalankan melalui entitas anak, LLJ, yang menyediakan layanan logistik pelayaran untuk transportasi komoditas tambang. Lebih Lanjut
Lokasi Proyek
Operasi penambangan batubara dan logistik terkait milik Harum Energy berlokasi di Kalimantan Timur dan Kalimantan Tengah, sedangkan operasi yang berkaitan dengan nikel berlokasi di Halmahera Timur dan Halmahera Tengah. Lebih Lanjut
Alur Usaha
Rantai produksi yang terintegrasi secara vertikal diterapkan dalam alur kerja Harum Energy baik dalam operasi penambangan batubara maupun penambangan dan pengolahan nikel. Lebih Lanjut